Untuk dapat hidup sejahtera, manusia memiliki berbagai kebutuhan yang harus dipenuhi. Rumah tinggal sendiri menjadi salah satu kebutuhan dasar manusia yang paling penting di samping sandang, pangan, pendidikan, dan kesehatan.
Banyak fungsi yang dimiliki rumah yang sangat diperlukan manusia untuk dapat menunjang kehidupan mereka. Mulai dari tempat berlindung, tempat berkumpul, tempat beristirahat, dan lain-lain.
Pada artikel kali ini, kami akan membahas lebih lanjut mengenai apa itu rumah tinggal dan bagaimana tips memilih rumah tinggal yang tepat untuk sobat Jababeka dan keluarga.
Key Takeaways:
- Rumah merupakan bangunan yang berfungsi sebagai tempat tinggal atau hunian dan sarana pembinaan keluarga.
- Manfaat dari rumah tinggal bagi penghuni adalah sebagai tempat tinggal, tempat berlindung, tempat berkumpul keluarga, identitas penghuni, dan tempat beraktivitas.
- Agar rumah tinggal dapat menjadi tempat yang ideal bagi sobat Jababeka dan keluarga, kamu dapat menentukan ukuran rumah, menentukan konsep desain, dan menentukan lokasi rumah tinggal terlebih dahulu sebelum memilih rumah.
Definisi Rumah Tinggal
Berdasarkan UU Nomor 4 Tahun 1992 tentang Perumahan dan Permukiman, rumah merupakan bangunan yang berfungsi sebagai tempat tinggal atau hunian dan sarana pembinaan keluarga.
Sebagai tambahan, John F.C Turner juga mengartikan rumah sebagai bagian yang utuh dari pemukiman, bukan hasil fisik sekali jadi semata, melainkan merupakan suatu proses yang terus berkembang dan terkait dengan mobilitas sosial ekonomi penghuninya dalam suatu kurun waktu.
Sedangkan menurut WHO, rumah adalah struktur fisik atau bangunan untuk tempat berlindung, dimana lingkungan berguna untuk mendukung kesehatan jasmani dan rohani serta keadaan sosialnya baik untuk kesehatan keluarga dan individu.
Selain definisi-definisi di atas, definisi rumah juga dapat digali lebih dalam ke dalam dua aspek, antara lain definisi fisik dan psikologis.
a. Definisi Rumah Secara Fisik
Berdasarkan aspek fisiknya, rumah adalah suatu bangunan tempat berpulang setelah bepergian, beraktivitas, tempat yang nyaman untuk beristirahat, untuk memulihkan kondisi fisik dan mental yang lelah setelah beraktivitas.
b. Definisi Rumah Secara Psikologis
Sedangkan berdasarkan aspek psikologis, rumah merupakan sebuah tempat untuk tinggal dan melakukan aktivitas dari segi fisik dengan suasana nyaman, damai, tentram, dan menyenangkan bagi penghuni. Rumah dapat diartikan sesuai dengan orang yang tinggal di rumah itu sendiri.
Fungsi-Fungsi Rumah Tinggal
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, rumah tinggal adalah salah satu kebutuhan primer yang paling dibutuhkan oleh manusia. Hal ini bukan lain karena rumah memiliki banyak manfaat dan kegunaan bagi penghuninya.
Berikut adalah manfaat dari rumah tinggal bagi penghuni.
1. Sebagai Tempat Tinggal
Sebagai kebutuhan akan papan, fungsi utama dari rumah tinggal tentu bukan lain adalah sebagai tempat tinggal. Sesuai dengan definisi yang sudah disebutkan di atas, rumah berperan sebagai tempat beristirahat bagi penghuninya setelah lelah melakukan berbagai aktivitas.
2. Sebagai Tempat Berlindung
Selain sebagai tempat tinggal, rumah juga berfungsi dalam melindungi penghuni dari kondisi alam yang tidak bisa dihindari. Misalnya, jika di luar sedang hujan, maka rumah akan menjadi tempat berteduh yang paling nyaman.
Untuk itu, rumah harus memiliki pondasi dan struktur yang baik agar dapat melindungi orang-orang yang menghuninya. Salah satunya adalah atap-atap rumah. Pastikan tidak ada bagian atap rumah yang bocor agar rumah menjadi tempat yang ideal untuk berteduh.
3. Sebagai Tempat Berkumpul Keluarga
Padatnya aktivitas sehari-hari di luar rumah membuat kita sulit untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Biasanya, orang-orang akan menggunakan akhir pekan sebagai waktu untuk menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah.
Rumah adalah tempat terbaik untuk berkumpul keluarga. Dengan ruang keluarga yang nyaman, keluarga dapat menjalin komunikasi dan melakukan aktivitas bersama.
4. Sebagai Identitas Penghuni
Tahukah kamu kalau identitas atau jati diri seseorang bisa dilihat dari rumah tinggal mereka? Melalui cara orang mengatur rumahnya, model rumah yang dibangun, dan lain sebagainya, kita dapat melihat identitas atau jati diri seseorang.
Selain identitas dan jati diri, kita juga bisa melihat status sosial seseorang dari rumah yang mereka miliki dan dimana lokasi mereka tinggal. Bahkan tidak jarang orang-orang mengundang orang lain untuk mengunjungi rumahnya untuk menunjukkan status sosial mereka.
5. Sebagai Tempat Beraktivitas
Rumah yang memiliki peran sebagai tempat tinggal tentu menjadi tempat bagi penghuni untuk menghabiskan waktunya melakukan berbagai aktivitas. Di rumah tinggal sendiri, penghuni bebas melakukan aktivitas apa saja di rumah tinggal.
Mulai dari makan, main, mandi, tidur, dan lain-lain, setiap aktivitas dapat sobat Jababeka lakukan dengan bebas di rumah.
Tips untuk Memiliki Rumah Tinggal yang Ideal
Setiap orang pasti ingin memiliki rumah tinggal yang ideal, nyaman, dan sesuai dengan kebutuhan mereka.
Agar rumah tinggal dapat menjadi tempat yang ideal bagi sobat Jababeka dan keluarga, berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu ikuti.
1. Menentukan Ukuran Rumah Tinggal
Salah satu hal terpenting yang perlu kamu perhatikan ketika memilih atau merancang rumah tinggal adalah ukuran rumah. Umumnya, ukuran rumah tinggal yang ideal akan bergantung pada kebutuhan setiap penghuni.
Jika penghuni rumah terdiri dari anggota keluarga yang jumlahnya banyak, maka akan membutuhkan ukuran rumah tinggal yang besar. Sebaliknya, jika keluarga hanya terdiri dari jumlah yang sedikit, maka rumah tinggal yang kecil juga mungkin sudah ideal untukmu.
Jangan hanya melihat keadaan saat ini, melainkan pikirkan juga kemungkinan yang mungkin terjadi di masa depan. Misalnya apakah ada kemungkinan jumlah anggota keluarga yang bertambah dalam beberapa tahun ke depan atau apakah kamu ingin memiliki ruangan khusus untuk bisnis yang sedang kamu jalani.
Setelah mengetahui ukuran rumah tinggal yang cocok untukmu dan keluarga, barulah kamu dapat menentukan konsep desain rumah yang cocok.
2. Menentukan Konsep Desain Rumah Tinggal
Sebelum merancang rumah tinggal yang akan kamu huni, tentukan terlebih dahulu konsep desain rumah tinggal. Kamu pasti memiliki rumah tinggal impian yang ingin kamu wujudkan, baik dari sisi desain ruang interior maupun eksterior.
Dengan menentukan konsep desain rumah yang sesuai dengan keinginanmu dan keluarga, kamu dapat tinggal di rumah dengan lebih nyaman karena sesuai dengan kriteria dan kebutuhan yang diinginkan setiap penghuninya.
Ada banyak desain rumah tinggal yang dapat kamu pilih, mulai dari konsep minimalis, modern, sederhana, kontemporer, klasik, alami, dan lain-lain. Jika perlu, kamu juga bisa berkonsultasi dengan desainer interior profesional yang ahli pada bidangnya agar kamu bisa lebih yakin dengan konsep desain yang kamu miliki.
3. Menentukan Lokasi Rumah Tinggal
Salah satu faktor utama yang perlu dipertimbangkan dalam memilih properti adalah lokasi rumah tinggal tersebut. Lokasi rumah tinggal yang ideal adalah tempat yang memiliki aksesibilitas baik terhadap berbagai tempat. Misalnya, akses menuju fasilitas umum, jalan raya, toko perbelanjaan, dan lain-lain.
Dengan lokasi yang strategis, kamu dapat hidup dengan lebih nyaman dan melakukan berbagai aktivitas dengan lebih mudah. Selain itu, lokasi rumah tinggal yang strategis juga mempengaruhi nilai jual rumah sebagai investasi properti.
Pastikan kamu memilih rumah yang memiliki fasilitas umum yang lengkap, akses ke berbagai lokasi dengan mudah, jangan pilih kawasan rawan bencana, dan perhatikan ketersediaan listrik, air, dan internet. Sebagai tambahan, lokasi rumah yang berada cukup dekat dengan kawasan pusat bisnis juga dapat memberikan mobilitas dan fleksibilitas tinggi.
Baca juga: 10 Jenis Desain Rumah Terpopuler yang Cocok untuk Hunian Anda!
Tinggal di Rumah Impian dengan Lokasi Strategis di Jababeka Residence
Setiap orang pasti ingin memiliki rumah impian mereka untuk tempat berlindung, berkumpul, beristirahat, dan beraktivitas. Kini setelah kamu mengetahui tips-tips dalam memilih rumah tinggal yang ideal, kamu siap memilih rumah tinggal yang sesuai dengan impianmu.
Sobat Jababeka harus ingat seberapa penting lokasi rumah tinggal untuk kenyamanan diri sendiri dan keluarga. Untuk itu, Jababeka Residence memiliki solusinya.
Selain merupakan lokasi yang strategis untuk pengembangan usaha, kota Jababeka juga melaksanakan pembangunan hunian terbaik bagi sobat Jababeka yang ingin memiliki rumah yang strategis, nyaman, dan cocok untuk keluarga.
Salah satu proyek pembangunan perumahan Jababeka Residence yang paling diminati adalah Kraton Residence. Kraton Residence sendiri merupakan cluster premium terbaru yang terletak di pusat Jababeka Residence yang dilengkapi dengan private clubhouse dengan 8 fasilitas idaman yang menjadikan nilai prestise bagi para penghuninya.
Dengan desain hunian tropis yang dipadukan dengan fitur Smart Home dan Green Building System, Kraton Residence menghadirkan hunian asri yang nyaman bagi keluarga. Selain itu, cluster ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas modern dan infrastruktur yang matang. Perumahan yang dibangun juga memiliki arsitektur yang modern.
Tertarik untuk mengetahui lebih lanjut? Ayo wujudkan rumah impianmu bersama Jababeka Residence. Klik link ini untuk mengetahui lebih lanjut.