apartemen bekasi 1
apartemen bekasi

Siapa yang tidak kenal dengan Kota Bekasi? Kota yang dulunya identik sebagai pusat industri kini semakin berkembang pesat menjadi kawasan hunian modern yang digemari banyak orang. Salah satu bentuk hunian yang mulai banyak diminati adalah apartemen. Dengan gaya hidup yang semakin dinamis, apartemen menjadi pilihan utama bagi mereka yang ingin tinggal di lokasi strategis dengan fasilitas lengkap. Tapi, sebenarnya apa sih apartemen itu? Mungkin ada di antara kalian yang masih bertanya-tanya tentang konsep hunian ini.

Secara sederhana, apartemen adalah bangunan tempat tinggal yang terdiri dari unit-unit terpisah yang bisa dimiliki atau disewa oleh individu. Hunian ini menawarkan kepraktisan dan kenyamanan yang sulit didapatkan dari rumah tapak, terutama di kota-kota besar seperti Bekasi. Apartemen memungkinkan penghuninya untuk tinggal dekat dengan pusat aktivitas, memiliki akses mudah ke fasilitas umum, hingga menikmati layanan keamanan 24 jam yang menjamin kenyamanan. Tidak heran jika kini semakin banyak apartemen bermunculan di Bekasi, menjadikannya salah satu kota dengan perkembangan properti yang cukup pesat.

Bekasi sendiri memiliki daya tarik tersendiri. Selain lokasinya yang dekat dengan ibu kota, kota ini memiliki berbagai keunikan, mulai dari akses transportasi yang semakin lengkap hingga pusat bisnis dan hiburan yang terus berkembang. Bagi Sobat Jababeka yang sedang mencari hunian di Bekasi, memilih apartemen bisa menjadi solusi tepat. Di artikel ini, kita tidak hanya akan membahas lebih dalam mengenai keuntungan tinggal di apartemen, tetapi juga memberikan rekomendasi apartemen-apartemen terbaik di Bekasi yang bisa Anda jadikan pilihan hunian ideal. Yuk, simak terus pembahasannya!

Baca Artikel Lainnya: Rumah Tinggal: Pengertian, Manfaat, dan Panduan Memilih Hunian Ideal

Key Takeaways:

  • Secara sederhana, apartemen adalah bangunan tempat tinggal yang terdiri dari unit-unit terpisah yang bisa dimiliki atau disewa oleh individu.
  • Apartemen memungkinkan penghuninya untuk tinggal dekat dengan pusat aktivitas, memiliki akses mudah ke fasilitas umum, hingga menikmati layanan keamanan 24 jam yang menjamin kenyamanan. 
  • Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, apartemen berarti tempat tinggal yang terdiri atas kamar duduk, kamar tidur, kamar mandi, dapur, dan sebagainya yang berada pada satu lantai bangunan bertingkat yang besar dan mewah, dilengkapi dengan berbagai fasilitas (seperti kolam renang, pusat kebugaran, toko, dan sebagainya).

Pengertian Apartemen

Apartemen adalah jenis hunian yang semakin dikenal di kalangan masyarakat urban. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, apartemen berarti tempat tinggal yang terdiri atas kamar duduk, kamar tidur, kamar mandi, dapur, dan sebagainya yang berada pada satu lantai bangunan bertingkat yang besar dan mewah, dilengkapi dengan berbagai fasilitas (seperti kolam renang, pusat kebugaran, toko, dan sebagainya).

Meskipun popularitasnya terus meningkat, masih banyak yang belum sepenuhnya memahami konsep dasar dari apartemen.

Secara umum, apartemen merupakan unit hunian yang berada dalam bangunan besar yang terdiri dari beberapa lantai. Setiap unit biasanya memiliki ruang-ruang seperti kamar tidur, ruang tamu, dapur, serta kamar mandi, dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas modern seperti pusat kebugaran, kolam renang, serta sistem keamanan 24 jam.

Dalam konteks hukum Indonesia, apartemen diatur melalui Pasal 1 Undang-Undang Rumah Susun yang mendefinisikan apartemen sebagai bangunan bertingkat yang terbagi menjadi beberapa unit hunian. Unit-unit ini dapat dimiliki atau digunakan secara terpisah oleh para penghuninya. Selain itu, terdapat juga bagian-bagian bersama seperti benda bersama dan tanah bersama, yang harus dikelola secara kolektif oleh penghuni apartemen.

Di Indonesia, apartemen sering dikenal dengan istilah lain seperti flat, kondominium, atau rumah susun. Meskipun ada sedikit perbedaan dalam penyebutan, pada dasarnya semuanya mengacu pada jenis hunian yang dikelola baik secara vertikal maupun horizontal, dengan tetap mengikuti regulasi hukum yang berlaku.

Bedanya Apartemen dan Kondomium

Secara definisi, mungkin keduanya terlihat serupa. Namun, ternyata terdapat beberapa perbedaan mendasar antara keduanya yang perlu diperhatikan. Berikut penjelasannya:

Bentuk Bangunan

Apartemen umumnya berbentuk menara vertikal yang sering kali lebih tinggi dan memiliki lebih banyak menara, biasanya lebih dari tiga menara. Sedangkan kondominium, meski bentuknya serupa dengan apartemen, biasanya hanya terdiri dari dua hingga tiga menara dengan fasilitas yang cenderung lebih lengkap dan mewah.

Status Kepemilikan

Kepemilikan apartemen umumnya berdasarkan sistem sewa, di mana penyewa hanya memiliki hak pakai atas unit selama jangka waktu tertentu sesuai perjanjian sewa. Sementara itu, kondominium dimiliki sepenuhnya oleh pemiliknya, yang memberikan hak penuh atas unit tersebut.

Perawatan dan Pemeliharaan

Penghuni apartemen biasanya dapat mengajukan permohonan perbaikan atau perawatan kepada manajemen apartemen. Sedangkan penghuni kondominium bertanggung jawab secara langsung atas perawatan dan pemeliharaan unit mereka.

Manajemen dan Pengelolaan

Apartemen dikelola oleh manajemen yang ditunjuk pengembang, yang bertanggung jawab atas semua aspek fasilitas dan layanan. Di sisi lain, manajemen kondominium bisa dikelola oleh penghuni sendiri atau oleh pihak manajemen yang disewa.

Karakteristik Apartemen

Apartemen sendiri memiliki beberapa karakteristik sendiri. Secara khusus, desain vertikal dan pembagian ruang menjadi ciri utama apartemen. Biasanya, apartemen memiliki lebih dari dua lantai, di mana setiap lantainya terdapat beberapa unit hunian terpisah. Setiap unit ini umumnya terdiri dari ruangan-ruangan dasar seperti kamar tidur, kamar mandi, dan dapur, serta jendela yang menghadap ke luar, sering kali menawarkan pemandangan menarik. Desain apartemen memungkinkan setiap penghuni memiliki privasi di unit masing-masing, meskipun mereka berbagi beberapa fasilitas dengan penghuni lainnya.

Apartemen umumnya berada di lokasi strategis, dekat dengan fasilitas umum dan infrastruktur penting. Selain keunggulan lokasinya, apartemen juga dilengkapi dengan fasilitas bersama seperti kolam renang, taman, pusat kebugaran, dan minimarket, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan harian penghuni. Sistem sirkulasi di dalam apartemen diatur secara vertikal menggunakan tangga atau lift, dan secara horizontal melalui koridor yang menghubungkan antar unit.

Salah satu kelebihan apartemen adalah sistem keamanannya yang ketat, biasanya beroperasi 24 jam dengan dukungan CCTV, kode akses, dan tim keamanan yang selalu siaga. Selain itu, struktur bangunan apartemen menggunakan material yang kokoh dan tahan lama, memastikan bangunan tetap aman dan nyaman untuk ditinggali dalam jangka panjang.

Tipe-tipe Apartemen

Apartemen sendiri memiliki beragam tipe dengan karakteristik yang berbeda-beda. Berikut ini penjelasannya, melansir dari Aesia, sebuah platform di bawah Kementerian Keuangan Republik Indonesia yang berfokus pada solusi kebutuhan properti masyarakat Indonesia (Aesia, 2023).

Apartemen Studio

Tipe apartemen ini adalah yang paling populer di Indonesia. Studio hanya memiliki satu ruangan yang multifungsi, mencakup area tidur, dapur, dan ruang tamu, serta kamar mandi terpisah. Luasnya biasanya di bawah 30 meter persegi, cocok untuk Anda yang menginginkan hunian sederhana dan praktis.

Apartemen Alcove

Apartemen ini memiliki tata letak berbentuk huruf L, dengan area tidur yang terpisah secara visual dari ruang utama. Bagi Anda yang menginginkan sedikit lebih banyak privasi dibandingkan studio, tipe ini bisa menjadi pilihan tepat.

Apartemen Konvertibel

Menawarkan ruang yang lebih luas dibandingkan studio, apartemen ini memungkinkan Anda untuk menambahkan partisi agar ruangan dapat dibagi sesuai kebutuhan, memberikan fleksibilitas yang lebih.

Apartemen Junior 1 Kamar Tidur

Dengan kamar tidur yang terpisah dari ruang utama, apartemen ini memberikan privasi lebih dan membuat tata ruang terlihat lebih teratur, cocok untuk Anda yang menyukai kenyamanan lebih.

Apartemen 2 Kamar Tidur

Tipe ini cocok untuk keluarga kecil atau Anda yang membutuhkan ruang tambahan. Dengan dua kamar tidur terpisah, apartemen ini menawarkan kenyamanan dan keleluasaan ruang yang lebih besar.

Apartemen Duplex/Triplex

Apartemen bertingkat yang memiliki dua hingga tiga lantai ini memberikan suasana seperti tinggal di rumah. Lantai pertama biasanya digunakan sebagai ruang keluarga, sementara lantai atas untuk kamar tidur. Meskipun jarang di Indonesia, tipe ini memberikan kesan hunian yang unik.

Rekomendasi Apartemen Bekasi 

Sebagai kesimpulan, apartemen di Bekasi menawarkan solusi hunian modern yang nyaman dan praktis, terutama bagi Anda yang memiliki gaya hidup dinamis. Dengan berbagai fasilitas lengkap serta lokasi yang strategis, apartemen semakin menjadi pilihan favorit di kota ini. Setiap tipe apartemen memiliki keunggulannya masing-masing, mulai dari studio yang sederhana hingga apartemen premium dengan layanan mewah.

Jika Anda sedang mencari hunian yang strategis dan berkualitas di kawasan Bekasi, Jababeka menyediakan banyak pilihan properti yang cocok dengan kebutuhanmu. Kota Jababeka merupakan pusat industri terpadu sekaligus sebagai kota mandiri yang terletak di Kabupaten Bekasi, Kecamatan Cikarang Pusat, dengan total luas lahan mencapai 5600 HA telah menjadi rumah bagi setidaknya 2000 perusahaan baik nasional maupun multinasional. Selain itu, terdapat Kawana Golf Residence dan Monroe Apartement yang dirancang khusus oleh Jababeka untuk Anda.

Monroe Tower

Selain menawarkan hunian rumah tapak, Jababeka Residence juga memiliki pilihan apartemen, yaitu Monroe Apartment. Terinspirasi dari ikon legendaris Marilyn Monroe yang sangat terkenal di Amerika, apartemen ini menghadirkan desain minimalis dan berlokasi strategis di dekat Elvis Tower serta pusat kuliner Hollywood Junction.

Monroe Apartment menawarkan pilihan unit dengan tipe studio dan tipe 2 Bedroom, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Sobat Jababeka. Selain itu apartemen ini juga menawarkan fasilitas yang lengkap mulai dari swimming pool, pusat kebugaran, hingga area komersial yang akan memudahkan para penghuninya. Apartemen ini tak hanya bisa anda tempati tetapi juga menjadi pilihan investasi, terlebih di wilayah ini memiliki potensi sewa tinggi yang berasal dari pelajar hingga pekerja. 

Kawana Golf Residence

Kami juga menawarkan apartemen eksklusif lainnya, yaitu Golf Residence. Berlokasi di Cikarang, properti ini merupakan hasil kerja sama antara Jababeka Residence dan Creed Group dari Jepang. Sebagai satu-satunya apartemen yang memiliki akses langsung ke lapangan golf seluas 70 hektare, Kawana Golf Residence menghadirkan tiga tipe yakni, Studio, 1 Bedroom, dan 2 Bedroom dengan desain modern dan elegan 

Dengan potensi investasi yang menjanjikan, apartemen ini dikelilingi oleh  2,000 perusahaan nasional dan multinasional dari 30 negara serta komunitas ekspatriat yang mencapai 10.000 orang, termasuk 7.000 ekspatriat Jepang di area Cikarang.,erlokasi di sebelah fakultas kedokteran President University  dan properti ini dikelola oleh manajemen profesional asal Jepang. Penghuni juga dapat menikmati interior mewah yang sudah sepenuhnya dilengkapi.

Ingin mengetahui lebih lanjut? Anda dapat mengunjungi link berikut ini.

Baca Juga: Faktor Penting dalam Menentukan Pilihan antara Apartemen atau Rumah

ARE YOU INTERESTED

IT'S TIME TO DISCOVER

THE POTENTIAL

FIND US

ADDRESS:

Marketing Gallery :
Mayfair Building,
JL. WAHIDIN SUDIROHUSODO, KAV. OASIS BLOK E, KOTA JABABEKA, KEL. SERTAJAYA KEC. CIKARANG TIMUR – BEKASI 17550

Sales Atrium :
Hollywood Plaza No.10 – 12 Jl. H. Usmar Ismail, Movieland, Kota Jababeka, Cikarang, Mekarmukti, Kec. Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17550

Phone:

Marketing Gallery :
+62 21 893 4570

Sales Atrium :

+62 21 893 4580 


E-mail:

info@jababekaresidence.com

download Jababeka residence application

Dapatkan informasi terbaru mengenai produk-produk Jababeka Residence, mulai dari rumah, ruko, apartemen hingga business loft dengan harga terjangkau.

ENQUIRE

    © 2024 Jababeka Residence. All rights reserved.